Review Seputar Metode Predrainage Dewatering


Mungkin metode predrainage tidak sepopuler metode open pumping yang sering digunakan. Namun, metode ini tak kalah baiknya untuk keberlangsungan proses dewatering konstruksi. Bagi Anda yang belum tahu bahwa dalam membangun konstruksi bangunan maka dilakukan pengecekan apakah lokasi pembangunan mengandung air atau tidak.

Karena air ini akan berdampak buruk bagi kekuatan bangunan nantinya. Ketika tanah mengandung air dalam jumlah yang lumayan besar maka dilakukan proses dewatering yang umum dilakukan oleh perusahaan jasa dewatering tambang dan konstruksi.

Salah satu metode yang dilakukan pada proses dewatering adalah metode predrainage ini. Pada dasarnya metode predrainage mengawali prosesnya dengan menurunkan muka air tanah terlebih dahulu baru kemudian dilakukan penggalian. Lantas lokasi seperti apa yang bisa dilakukan dengan metode ini? Metode predrainage bisa diterapkan tatkala lokasi masuk dalam kriteria di bawah ini antara lain:
  • Tanah merupakan tanah lepas dengan butir tanah seragam dan berupa tanah cadas lunak yang memiliki banyak celah. 
  • Tanah mengandung debit air yang cukup besar. 
  • Tanah sangat dimungkinkan sensitif terhadap erosi. 
  • Proses penurunan muka air tanah dimungkinkan tidak mengganggu bangunan di sekitar lokasi tempat proses dewatering.
  • Adanya saluran pembuangan air dari proses dewatering nantinya. 
Mekanisme kerja metode predrainage
Setidaknya berikut ini mekanisme kerja metode predrainage yang sering dilakukan oleh penyedia layanan dewatering konstruksi.
  • Sebelum dilakukan dibuat suatu design wellpoint untuk diketahui letak, jarak dan juga kapasitas pompa yang digunakan nantinya. 
  • Kemudian dibuatlah sumur tes yang berfungsi untuk mengetahui tinggi muka air. 
  • Persiapkan saluran yang akan digunakan nantinya untuk membuang air dari pompa. Pembuatan saluran ini harus benar-benar diperhatikan karena debit air yang akan dibuang seringkali jumlahnya lebih besar dari yang diketahui sebelumnya. 
Metode predrainage ini memang membutuhkan waktu yang lumayan lama karena adanya pengeboran serta penyambungan pipa sebelumnya. Meski begitu, hasil dari metode predrainage sangatlah efektif untuk membuang muka air tanah yang ada.

Bagi Anda yang sedang membutuhkan jasa dewatering maka Sewatama adalah pilihan yang tepat. lebih dari 27 tahun lamanya Sewatama beroperasi. Selain ahli dalam hal dewatering, Sewatama juga menyediakan jasa operator genset terbaik untuk kebutuhan suplai listrik industri Anda. Tertarik untuk menggunakan jasa kami? informasi lebih lanjut bisa mengakses https://sewatama.com/id/

Belum ada Komentar untuk "Review Seputar Metode Predrainage Dewatering"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel